20 Mei 2018

10 Fakta Menarik Tentang Arjun Rampal Yang Kami Percaya Belum Kamu Ketahui


Arjun Rampal adalah salah satu aktor terpanas di generasinya. Aktor, yang dulunya seorang model ini, memiliki perjalanan yang berliku-liku di bollywood, tetapi sampai saat ini ia masih bisa mempertahankan posisinya. Dalam karir dunia akting, yang hampir 2 (dua) dekade ini, ia telah memainkan sejumlah peran, beberapa diantaranya sangat membekas diingatan para penggemar dan penonton.

Pria dari kota kecil ini memulai kiprahnya, ketika ia ditemukan seorang pencari bakat Rohit Bal di sebuah pesta dan dalam perjalanannya ia telah mendapatkan banyak pujian. Sebagai permulaan, apakah kamu tahu bahwa Arjun sepupu Kim Sharma?

Berikut! 10 Fakta menarik dari Arjun Rampal yang kami percaya belum kamu ketahui.

1. Arjun Rampal lahir pada tanggal 26 November 1972 di Jabalpur, Madhya Pradesh dan ia adalah anggota keluarga dengan latar belakang militer (pantes tegap banget). Kakek dari Ibunya, Brigadir Gurdayal Singh yang mendesain senjata artileri pertama untuk militer india setelah kemerdekaan.

2. Ibunya sehari-hari bekerja sebagai tenaga pengajar di sekolah dan Arjun tinggal bersamanya setelah orang tuanya bercerai. Bahkan, ia sering datang ke Sekolah St. Patrick tempat Ibunya bekerja.

3. Sebelum masuk ke bollywood, Arjun Rampal sedang berjuang keras menjadi seorang model. Perancang busana Rohit Bal bertemu dengan Arjun di sebuah pesta para model dan ia sangat terkesan melihat penampilan Arjun. Lantas, ia kemudian membantu karir modeling Arjun. Dengan bantuan Rohit, Arjun akhirnya menjadi seorang model terkenal di India.

4. Arjun Rampal membuat debut aktingnya pada tahun 2001 dalam film drama romantis Pyaar Ishq Aur Mohabbat, dimana peran yang dimainkannya di film tersebut sebagai seorang model. Arjun dipuji kritikus atas penampilannya dan ia pun menerima beberapa penghargaan, bahkan ia masuk nominasi dalam kategori Best Male Debut sekelas ajang Filmfare Award.

5. Arjun meniti karir akting di bollywood tidak selalu mulus. Ia memiliki film yang flop di awal karirnya, tetapi ia kembali mengesankan di film Don (2006). Penampilan terbaiknya ada di film Rock On (2008), dimana ia memenangkan trofi atas penampilannya pada ajang sekelas National Award.


6. Mengejutkan, ternyata aktris Kim Sharma, yang pernah main di film Mohabbatein (2000) dan Kehta Hai Dil Baar Baar (2002) masih punya hubungan keluarga dengan Arjun Rampal. Keduanya ternyata masih saudara sepupu dekat loh.

7. Arjun menikah dengan seorang supermodel Mehr Jesia pada tahun 1998. Mereka telah dikaruniai 2 (dua) orang putri yang cantik jelita. Mahikaa lahir pada tahun 2002 dan Myra lahir pada tahun 2005. Rumah tangga mereka yang selalu terlihat harmonis pernah diterjang badai rumor retaknya hubungan mereka. Dimana Arjun telah diduga selingkuh dengan istri Hrithik Roshan saat itu, Suzanne Khan. Tetapi Arjun dengan sigap membersihkan desas-desus tersebut dan sampai saat ini keluarga mereka masih harmonis.

8. Arjun Rampal bukan hanya tipe pria penyanyang binatang, tetapi ia termasuk anggota aktif PETA. Ia benar-benar mengagumi hewan peliharaannya dan suka menghabiskan waktu berkualitas bersama mereka. Selain itu, Arjun juga termasuk pria yang suka parah fitnes.

9. Gak banyak yang tahu sebenarnya Arjun adalah pilihan pertama sutradara Farhan Akhtar untuk filmnya, Lakshya (2004). Namun, karena sibuk dengan proyek lain sehingga tidak bisa menyesuaikan jadwal, Arjun menolak tawaran tersebut. Pun kemudian kita tahu kalau yang membitangi Lakshya adalah Hrithik Roshan dengan sangat apik.

10. Setelah berhasil memberikan kesan kepada para penggemar dengan kemampuan aktingnya. Arjun mencoba bekerja di balik layar, bersama dengan istrinya, Mehr Jesia, mereka memproduksi film I See You (2006), yang dibintangi oleh Arjun Rampal. Namun sayang filmnya gagal di Box Office.

Yuk! SHARE artikel ini via Facebook atau Twitter kamu. Dan jangan lupa, LIKE Halaman Facebook dan FOLLOW Twitter kami juga, ya!